Header Ads

ad728
  • Breaking News

    Kamad MIN Habirau Tengah Kagumi Karya Tim Robotik



    Nagara, MIN HT – Keberhasilan penyelesaian proyek pembuatan roket oleh Tim Robotik MIN Habirau Tengah pada beberapa hari yang lalu mendapat apresiasi yang besar dari Dra. Hj. Ma’shumah, Kepala MIN Habirau Tengah. Tanpa pemberitahuan beliau bersama beberapa guru lainnya mengunjungi kelas robotik yang diasuh oleh Sanwari Hidayat, Selasa (04/03) pukul 14.00.

    Seperti diketahui, proyek pembuatan roket ini merupakan bagian dari kegiatan ekstrakurikuler robotik yang terbilang cukup baru di madrasah ini. Robot-robot ini berasal dari bantuan Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Selatan. Ada 3 jenis robot yang akan siswa pelajari yaitu robot peluncur roket, robot lengan dan robot kura-kura.

    Mendapat kunjungan mendadak dari Kepala MIN Habirau Tengah, membuat siswa tampak agak terkejut dan girang. Dihadapan Ibu kepala, Sanwari Hidayat menjelaskan roket ini dibuat sendiri oleh anak-anak dengan model dan kreasinya masing-masing.  
    “Ada 5 buah roket yang tercipta. Semuanya terbuat dari botol bekas air mineral dan untuk sayap dari bahan polycarbonat. Saat pembuatannya anak-anak cukup kesulitan dalam mengkreasikan agar roket terlihat keren dan unik”, ujar Sanwari.

    Hj. Ma’shumah tidak menyangka dengan memanfaatkan barang-barang bekas, siswanya mampu menciptakan roket sekreatif dan seunik ini. “Waahh bagusnya!!! Apalagi roket bentuk iwak (ikan) ini, pasti bisa terbang tinggi”, ucap Hj. Ma’shumah kagum.

    Selain melihat hasil karya siswa, dalam kesempatannya Hj. Ma’shumah meminta kepada siswanya untuk terus berkarya. “Kalian yang terpilih menjadi tim robotik ini adalah yang terbaik. Ibu kagum dengan karya kalian. Apalagi bahan yang digunakan berasal dari barang bekas. Itu namanya kreatif. Ibu harap kalian terus berkarya demi prestasi dan demi harum nama sekolah kita yang tercinta”, harap Hj. Ma’shumah.

    Dalam waktu dekat ini beliau juga meminta kepada Sanwari Hidayat selaku guru robotik untuk mengagendakan peluncuran roket-roket ini dihadapan seluruh siswa. “Siapa roketnya yang paling unik, yang terbangnya paling tinggi dan paling jauh, dia akan mendapatkan hadiah dari ibu”, kata beliau bersayembara yang sontak disambut tepuk tangan oleh seluruh siswa tim robotik.
    (Tim CREW (Creative Warrior) / Tim Kreatif MIN HT)

    Post Top Ad

    ad728

    Post Bottom Ad

    ad728