Header Ads

ad728
  • Breaking News

    MIN 11 HSS PERINGATI HARI KEBANGKITAN NASIONAL 2024

     


    Habirau Tengah (MIN 11 HSS) - Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 11 Hulu Sungai Selatan (HSS) menggelar Upacara Bendera Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) bersama seluruh satuan pendidikan Yayasan Pendidikan Islam Parigi (YAPIP) tepat pukul 07.30 WITA, Senin (20/05/24) di halaman MTsN 9 HSS.

    Harkitnas adalah hari peringatan bangkitnya pergerakan nasionalisme untuk kemerdekaan Indonesia. Perayaan nasional ini bertepatan dengan tanggal berdirinya Budi Utomo, yakni 20 Mei 1908.

    Dalam kesempatan ini, Kepala MA PIP Lukmanul Hakim, S.Pd.I mengemban tugas menjadi Pembina Upacara Peringatan Harkitnas yang ke-116 dengan tema "Bangkit untuk Indonesia Emas". Ia memimpin langsung jalannya upacara sekaligus membacakan naskah teks sambutan dari Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) RI.

    "Kemajuan teknologi telah menghampiri kehidupan kita sehari-hari dan menjadi bagian dari peradaban kita hari ini. Inovasi-inovasi teknologi telah mendorong perubahan kehidupan manusia secara revolusioner," ucapnya.

    Pidato berlajut, "kebangkitan kedua merupakan momen terpenting bagi kita hari ini. Kita harus menatap masa depan dengan penuh optimisme, kepercayaan diri, dan keyakinan. Kemajuan telah terpampang di depan mata. Momen ini mesti kita tangkap agar kita langgeng menuju mimpi sebagai bangsa. Tidak mungkin lagi bagi kita untuk berjalan lamban, karena kita berkejaran dengan waktu. Di titik inilah, seluruh potensi sumber daya alam kita, bonus demografi kita, potensi transformasi digital kita, menjadi modal dasar menuju “Indonesia Emas 2045”.

    Di akhir, Lukman menekankan untuk bersama-sama merayakan kebangkitan nasional kedua menuju Indonesia Emas dengan positif dan percaya diri.

    Upacara dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Nasional dan pembacaan do'a untuk negeri. Hingga akhir, upacara berlangsung tertib dan khidmat.

      

    Rep: Mudzalifah / Ft: Riswan

     

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    ad728

    Post Bottom Ad

    ad728