Header Ads

ad728
  • Breaking News

    KAMAD: GURU HARUS PUNYA KOMPETENSI PEDAGOGIK

     


    Habirau Tengah (MIN 11 HSS) – Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 11 Hulu Sungai Selatan (HSS) Dra. Hj. Ma’shumah menuturkan sebagai seorang pendidik guru harus mempunyai Kompetensi Pedagogik.

    Kompetensi Pedagogik sambungnya bertujuan agar seorang guru dapat mengelola pembelajaran dan interaksi belajar mengajar dengan siswa.Kemampuan atau keterampilan guru yang bisa mengelola kesesuaian suatu proses pembelajaran dengan materi yang diajarkan merupakan salah satu kunci keberhasilan dalam menerapkan Pendekatan Saintifik,” ujarnya menanggapi pengarahan dari Ahmad Muzaki Firdaus, S.Pd.I mengenai Pendekatan Saintifik pada acara Musyawarah Kelompok Kerja Guru (KKG) Madrasah Ibtidaiyah Kecamatan Daha Selatan, Rabu (21/09/2022).

    Ma’shumah mengungkapkan pihaknya terus berupaya meningkatkan profesionalitas guru melalui 4 kompetensi guru, salah satunya adalah Kompetensi Pedagogik yang menjadi pilar keberhasilan suatu proses pembelajaran. Apabila guru mampu membuat proses pembelajaran di kelas menjadi menyenangkan dan bermakna dengan penerapan model dan pendekatan yang tepat, tentu hal ini akan mendorong semangat siswa untuk terus menuntut ilmu,” ungkap Ma’shumah.

    Sebelumnya Muzaki menyampaikan dalam pengarahan tersebut Pendekatan Saintifik merupakan hal yang sangat penting bagi guru dan pembelajaran dengan Pendekatan Saintifik ini berlaku untuk semua mata pelajaran. “Pendekatan saintifik bertujuan agar setiap siswa mampu melakukan 5 M, yaitu mengamati, menanya, mengeksplorasi, menalar dan mengkomunikasikan. Dengan pendekatan ini siswa akan memiliki kemampuan berpikir dan kemampuan menyelesaikan masalah secara sistematis yang mana akan berguna pada kehidupan sehari-harinya,” jelas Muzaki.

    Lebih lanjut Muzaki menyebutkan Pendekatan Saintifik dalam proses pembelajaran dapat membantu guru menciptakan kondisi pembelajaran yang membuat siswa sadar bahwa belajar merupakan suatu kebutuhan bukan tuntutan. “Melalui Pendekatan ini siswa akan merasa belajar merupakan sesuatu yang menyenangkan  karna membuatnya terlibat penuh dalam mencari jawaban dari rasa ingin tahunya,” pungkas Muzaki.

    Kegiatan Musyawarah KKG antar Madrasah Ibtidaiyah tersebut dilaksanakan di MIN 12 HSS,  dihadiri oleh seluruh Pendidik dan Tenaga Kependidikan Madrasah Ibtidaiyah yang ada di lingkup kecamatan Daha Selatan. Turut hadir pula Pengawas Pendidikan Agama Islam dan Pengawas Madrasah dari Kantor Kemenag kabupaten HSS.

     

    (Ref/Ft : Islamiah)

     

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    ad728

    Post Bottom Ad

    ad728