Header Ads

ad728
  • Breaking News

    MANFAAT SEKOLAH MEMPUNYAI WEBSITE



    Saat ini sudah mulai banyak sekolah-sekolah yang mempunyai website sendiri sebagai fasilitas sekolah. Suatu kebanggaan tersendiri bagi siswa-siswi di sekolahnya jika mengetahui sekolahnnya sudah mempunyai website.

    MIN 11 Hulu Sungai Selatan telah mempunyai website sejak tahun 2011. Cukup lama Admin berupaya mengembangkan website dari yang berdomain gratisan hingga mempunyai domain sendiri. Berkat kegigihan dan kerja sama, website ini pernah diikutsertakan pada ajang GEBYAR TIK yang diselenggarakan oleh BTIKP Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Selatan dan tak diduga turut meraih Juara sebagai Harapan 1 Website Sekolah Tingkat Prov. Kal-Sel di tahun 2012.

    Sebuah pencapaian yang sampai saat ini dirasa sangat berkesan. Betapa tidak, meski hanya meraih juara harapan. Namun dewan juri saat itu sangat mengapresiasi madrasah yang berada di pelosok jauh dari kota ini mampu mempunyai dan mengembangkan website sendiri. Hadiahnya admin membawa pulang uang pembinaan sebesar 1,5 juta rupiah + piagam penghargaan.

    Lalu apakah manfaat bagi sekolah dengan adanya website sekolah?
    1.      Sebagai sarana informasi bagi siswa dan wali murid.
    2.      Sebagai tempat untuk memaparkan prestasi-prestasi yang sudah pernah diraih oleh sekolah.
    3.      Sebagai gallery foto dan video sekolah.
    4.      Sebagai media yang memberikan informasi tentang kegiatan-kegiatan sekolah.
    5.      Tempat untuk menjelaskan fasilitas-fasilitas apa saja yang ada di sekolah, contohnya : Laboraturium, Perpustakaan, Band Sekolah, Unit Kegiatan Ekstrakulikuler di sekolah.
    6.      Tempat untuk memasang struktur organisasi dan data kepala serta dewan guru yang ada di sekolah.
    7.      Sebagai pengganti brosur untuk ajang promosi sekolah dalam mencari calon siswa-siswi baru.
    8.      Website sekolah sebagai informasi kelulusan siswa.
    9.      Sebagai sarana pembelajaran e-Learning sekolah

    Dengan adanya website, postingan terarsip rapi dan mudah ditemukan di google. Ketimbang hanya memposting di media sosial saja. Website layaknya sebuah rumah jadi jika tampilannya dan isi postingannya bagus dan keren, warga net akan tertarik untuk selalu mengakses website kita.

    Masih banyak lagi manfaat lainnya yang akan dirasakan oleh pihak sekolah, guru, siswa serta calon siswa yang ingin mengetahui dan berminat untuk masuk di sekolah tersebut. Dengan adanya website sekolah juga tentu akan menambah nilai plus dan menambah gengsi suatu sekolah dibandingkan sekolah lain yang tidak mempunyai website sekolah.



    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    ad728

    Post Bottom Ad

    ad728